ANGGARAN DASAR
IKATAN PEMUDA BINA MANDIRI (IPBM)
RIAS SPB TAHUN 2014

Pembukaan

        Bahwasanya dalam sejarah perjuangan Bangsa Indonesia, generasi muda yang memiliki dinamika, militansi dan idealisme, menonjol peranan dan kepeloporannya dalam mencetuskan ide-ide pembaharuan, seperti dibuktikan pada tahun 1908 dengan Kebangkitan Nasional, tahun 1928 lahirnya Sumpah Pemuda, tahun 1945 dengan usaha merebut serta mempertahankan kemerdekaan Bangsa Indonesia, tahun 1966 munculnya Orde Baru, dan tahun 1973 terbentuknya Deklarasi Pemuda yang melahirkan Komite Nasional Pemuda Indonesia, serta tahun 1999 dengan semangat kejuangannya yang kritis, dinamis dan rasional untuk menegakkan Demokrasi, Keadilan dan Supremasi Hukum yang berakumulasi secara sinergik telah melahirkan Era Reformasi.
           
              Bahwasanya kaum muda sebagai sumber insani dan ahli waris serta penerus cita-cita bangsa, perlu mempersiapkan dan membina diri menjadi kader-kader bangsa, agar dapat menjadi generasi penerus yang berpandangan rasional, berbudi pekerti luhur, dan memiliki keterampilan serta bertanggung jawab demi masa depan yang lebih baik.
Bahwasanya generasi muda Indonesia sebagai bagian dari Bangsa Indonesia, memiliki tanggung jawab nasional untuk menumbuhkan dan mengembangkan kesadaran kaum muda sebagai suatu bangsa yang berdasarkan Pancasila dan Undang Undang Dasar 1945, serta berpedoman pada Haluan Negara, ikut serta mengisi kemerdekaan dengan mencerdaskan kehidupan bangsa dan mempercepat pembangunan nasional demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.

         Bahwasanya untuk melanjutkan dan melaksanakan cita–cita bangsa serta mempersiapkan tunas–tunas bangsa dengan panggilan sejarah dan mewujudkan tanggung jawabnya, maka munculah ide dari beberapa orang generasi muda Desa Rias SP.b Kecamatan Toboali Kabupaten Bangka Selatan untuk membentuk sebuah wadah berupa organisasi kepemudaan lokal sebagai wadah seluruh potensi pemuda berhimpun dalam bentuk “Ikatan Pemuda Bina Mandiri”, dengan semangat kebersamaan untuk menumbuhkan, menggerakkan serta menyalurkan dinamika, militansi dan idealisme pemuda Desa Rias SP.b Kecamatan Toboali Kabupaten Bangka Selatan demi tercapainya masa depan yang lebih baik.

            Sadar akan sepenuhnya akan panggilan sejarah, fungsi dan tanggung jawab kaum muda, maka dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa, kami generasi muda Dese Rias SP.b Kecamatan Toboali Kabupaten Bangka Selatan dengan ini menetapkan ANGGARAN DASAR IKATAN PEMUDA BINA MANDIRI sebagai berikut :

BAB I
NAMA, WAKTU PENDIRIAN DAN TEMPAT KEDUDUKAN

Pasal 1
Nama
Organisasi ini bernama
Ikatan Pemuda Bina Mandiri disingkat (IPBM)

Pasal 2
Waktu Pendirian
Ikatan Pemuda Bina Mandiri (IPBM) didirikan pada hari Jum’at tanggal 18 April 2014 di Desa Rias SPB Kecamatan Toboali Kabupaten Bangka Selatan.

Pasal 3
Tempat Kedudukan
Ikatan Pemuda Bina Mandiri (IPBM) bertempat di Rias SPB Kecamatan Toboali Kabupaten Bangka Selatan

BAB II
BENTUK DAN AZAS
Pasal 4
Bentuk
Ikatan Pemuda Bina Mandiri (IPBM) berbentuk Unit Kegiatan kepamudaan dan kemasyarakatan di lingkungan Desa Rias SPB

Pasal 5
Azas
berdasarkan atas azas Pancasila, UUD 1945, dan asas kekeluargaan.

BAB III
TUJUAN DAN FUNGSI

Pasal 6
Tujuan
1. Ikut serta mengusahakan tujuan pendidikan untuk membentuk pemuda/i yang berbudi pekerti, cakap, mandiri, berwawasan luas, demokratis, dan bertanggung jawab.
2. Memberikan dorongan kepada pemuda/i untuk menjadi pemimpin dan penggerak dalam kehidupan bermasyarakat.
3. Ikut serta menyumbangkan karya dan pikiran dalam penataan kehidupan masyarakat.
4. Memupuk dan membina rasa persaudaraan dan kekeluargaan di lingkungan Desa Rias SPB.
5. Mengusahakan kesejahteraan material dan spiritual serta memperjuangkan kepentingan masyarakat di lingkungan Desa Rias SPB.

Pasal 7
Fungsi
IPBM berfungsi sebagai sarana dan wadah untuk:
1. Menghimpun pemuda/i agar dapat mengembangkan diri
2. Mengkoordinir kegiatan-kegiatan sosial dan kemasyarakatan
3. Pembinaan dan pengembangan kepribadian
4. Sebagai wadah perjuangan pemuda dalam kehidupan kemasyarakatan, kebangsaan dan kenegaraan.
5. Sebagai forum komunikasi dan penyalur aspirasi pemuda dan anggota Organisasi Kemasyarakatan Pemuda dalam meningkatkan derajat, taraf hidup, status dan kesejahteraan pemuda.
6. Sebagai perekat kemajemukan pemuda, dalam rangka meningkatkan kualitas persatuan dan kesatuan.

BAB IV
VISI DAN MISI

Pasal 8
Visi
“Membentuk Pemuda-Pemudi yang Kreatif, Inovatif, Berakhlakul Karimah, Mandiri serta dapat menjdi Tauladan bagi masyarakat umum”

Pasal 9
Misi
1. Membina seluruh anggota IPBM sebagai generasi muda yang memiliki kesadaran kreativitas, inovasi, berjiwa sosial, berwawasan luas, dan mandiri serta berkepribadian kokoh.
2. Membina kepedulian seluruh anggota IPBM terhadap lingkungan sosial masyarakat.
3. Menggalang kemitraan dengan berbagai pihak yang berkompeten dalam masalah pemuda dan sosial kemasyarakatan.
4. Mewujudkan kerukunan dan persatuan antar pemuda khususnya yang ada di wilayah Desa Rias dan umumnya Kabupaten Bangka Selatan
5. Mengangkat nilai-nilai seni dan budaya
6. Membina dan Meningkatkan Prestasi baik dalam bidang agama, seni, olahraga, dan lain sebagainya.

BAB V
KEANGGOTAAN

Pasal 10
Anggota Ikatam Pemuda Mandiri (IPBM) adalah segenap pemuda/i dilingkungan Desa Rias SPB yang memenuhi syarat keanggotaan dan atau pemuda/i diluar dari lingkungan Desa Rias SPB sebagai anggota partisipan.

BAB VI
ORGANISASI

Pasal 11
Keanggotaan
1. Anggota IPBM terdiri dari :
a. Anggota biasa, ialah pemuda-pemudi yang telah melengkapi persyaratan.
b. Anggota partisipan ialah pemuda-pemudi dari luar Desa Rias SPB
c. Anggota kehormatan ialah orang-orang yang dipandang berjasa dalam mendirikan, mengembangkan dan melestarikan IPBM.
2. Pengaturan dan syarat keanggotaan diatur dalam AD-ART.

Pasal 12
Susunan Organisasi
Susunan Organisasi Ikatan Pemuda Bina Mandiri terdiri dari :
1. Pelindung, ialah pimpinan wilayah kerja/pemerintahan Kabupaten Bangka Selatan dalam hal ini Koramil Toboali, Kapolres Bangka Selatan, Kapolsek Toboali dan Pemerintah Desa Rias.
2. Dewan Penasehat, terdiri dari Aparatur Desa Rias, tokoh-tokok pemuda, Dinas – Dinas terkait di wilayah satuan kerja Kabupaten Bangka Selatan.
3. Dewan Pembina, Pemerintah Desa Rias
4. Dewan Pengurus, ialah anggota biasa yang aktif dalam Badan Pengurus Harian di IPBM

Pasal 13
Pergantian dan Pemilihan Ketua
1. Pergantian dan Pemilihan Ketua dilaksanakan dalam Sidang Umum IPBM
2. Pemilihan Ketua diatur dalam Anggaran Rumah Tangga
3. Jika masa jabatan Ketua telah habis, yang bersangkutan dapat dipilih kembali maksimal untuk dua kali masa jabatan

Pasal 14
Pembina sebagai badan koordinasi tertinggi Ikatan Pemuda Bina Mandiri (IPBM)

Pasal 15
Kepemimpinan
Kepemimpinan dipegang oleh Pengurus Harian Ikatan Pemuda Bina Mandiri (IPBM)

BAB VII
PERMUSYAWARATAN

Pasal 16
Jenis-jenis Permusyawaratan
Permusyawaratan dalam IPBM meliputi: Musyawarah Besar serta bentuk-bentuk pertemuan lainnya yang dianggap perlu

BAB VIII
KEUANGAN

Pasal 17
Sumber Keuangan
Sumber keuangan Ikatan Pemuda Bina Mandiri secara umum :
1. Uang pangkal dan iuran bulanan anggota yang besarnya ditetapkan oleh Badan Pengurus Harian serta sumbangan suka rela anggota.
2. Sumbangan donatur/ swadaya masyarakat
3. Usaha organisasi yang halal dan tidak mengikat sesuai dengan asas tujuan IPBM

BAB IX
SANKSI-SANKSI

Pasal 18
PENGURUS HARIAN
Jika melanggar aturan AD-ART atau pasivenya dalam kepengurusan:
1. Teguran lisan dari anggota dan pembina
2. Teguran tertulis dari pembina
3. Jika tidak mengindahkan teguran sebanyak 3 kali teguran tertulis dapat di keluarkan dari organisasi sesuai dengan persetujuan anggota dalam musyawarah.
4. Jika melakukan tindakan yang melanggar hukum pidana maka di keluarkan secara tidak hormat dari organisasi.

Pasal 19
ANGGOTA
Jika melanggar aturan AD-ART atau pasivenya dalam keanggotaan:
1. Teguran lisan dari pengurus harian
2. Teguran tertulis dari pengurus harian
3. Jika tidak mengindahkan teguran sebanyak 3 kali teguran tertulis dapat di keluarkan dari organisasi sesuai dengan persetujuan anggota dalam musyawarah.
4. Jika melakukan tindakan yang melanggar hukum pidana maka di keluarkan secara tidak hormat dari organisasi.

BAB X
ATRIBUT ORGANISASI

Pasal 20
Lambang
1. Warna dasar lambang berwarna putih
2. Jabatan Tangan
3. Padi dan Kapas
4. Tulisan Ikatan Pemuda Bina Mandiri (IPBM) berwarna biru
5. Tulisan Bangka Selatan

BAB XI
PERUBAHAN ANGGARAN DASAR
DAN PEMBUBARAN ORGANISASI

Pasal 21
Perubahan Anggaran Dasar hanya dapat dilakukan dalam Musyawarah Besar IPBM apabila disetujui sekurang-kurangnya 2/3 dari peserta Musyawarah Besar IPBM

Pasal 22
Pembubaran organisasi hanya dapat dilakukan dalam Musyawarah Besar IPBM apabila disetujui sekurang-kurangnya 2/3 dari Anggota IPBM

BAB XII
ATURAN TAMBAHAN

Pasal 23
1. Hal-hal yang belum diatur dalam Anggaran Dasar diatur dalam Anggaran Rumah Tangga.
2. Anggaran Dasar ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

KUASA PENDIRI
DEWAN PENGURUS IKATAN PEMUDA BINA MANDIRI
NO.                   NAMA                   JABATAN                     TANDA TANGAN
1.                    Sodri, S.Pd                    Ketua                         1. ………...
2.                    Narwan                    Wakil Ketua                                          2. ………...
3.                    Frengki Fera, SE       Sekretaris I                    3. ………...
4.                    Eka Choirunisa         Sekretaris II                                          4. ………...
5.                    Kusdiana                    Bendahara I                  5. ...............
6.                    Nia Uung                   Bendahara II                                        6. ...............

2 komentar:

 
Top